Apa sih yang dimaksud dengan Social Engineering itu?
Social Engineering adalah suatu cara yang digunakan para Hacker untuk dapat meretas atau menguak sebuah informasi yang bersifat rahasia. dari sudut pandang Keamanan Informasi, Social Engineering Merupakan kegiatan memanipulasi pisikologis seseorang untuk dapat menguak informasi yang bersifat rahasia secara halus sehingga korban tidak menyadari bahwa dia sedang ditipu. praktik social engineering sangat sering dijumpai di media seperti telepon dan internet. Contohnya seperti sms penipuan, telepon penipuan meminta OTP (One Time Password) dan masih banyak lagi.
Teknik Penyerangan pada Social Engineering
1. Phising
Merupakan teknik yang membuat halaman palsu dan membuatnya sangat mirip dengan webiste yang aslinya, dan seluruh data yang di input akan di rekam untuk pengumpulan data hasil.
2. Spear Phising
Merupakan teknik yang mengirim email yang berfungsi untuk menyerang individu ataupun bisnis.
3. Baiting
Sama seperti Phising namun membuat halaman seperti anda akan mendapatkan suatu hadiah.
4. Vishing
Seperti Phising namun melalui Voice atau VoIP (Voice over IP)
Cara Mencegahnya
- Jangan mudah percaya sama orang yang di dunia maya.
- Jangan mudah tertarik dengan hal yang bersifat instant dan gratisan.
- Jangan membuka tautan atau link dari email yang bukan dari sumber terpercaya.
- Jangan mudah panikan jika mendapat telepon dari nomor atau seseorang yang tidak di kenal.